Banyak Sekolah yang Kotor dan Tidak Menerapkan Protokol Kesehatan

- 24 September 2021, 08:52 WIB
Ilustrasi Sekolah kotor dan rusak.
Ilustrasi Sekolah kotor dan rusak. /Pixabay

Menurutnya, media KIE tentang 6 langkah cuci tangan yang baik dan benar, pencegahan dan pengendalian penularan Covid-19 belum terpasang di sekolah.

Menyikapi persoalan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan menyarankan, perlunya edukasi cara mencuci tangan memakai sabun yang baik dan benar, melakukan edukasi pencegahan penularan Covid-19 terhadap anak didik dan penyelenggaran sekolah, melakukan pendampingan secara berkala bagi satuan pendidikan yang belum memenuhi standar daftar titik periksa serta pemenuhan sarana dan prasarana sesuai daftar titik oleh satuan pendidikan.

Baca Juga: Refly Harun: Pernyataan Giring Bahwa APBD DKI Digunakan Anies Untuk Calon Presiden 2024 Adalah Tuduhan Serius

Harizal juga memaparkan jumlah peserta didik yang hingga saat ini telah mencapai 11.288 orang.

Bupati Majalengka Karna Sobahi menyayangkan banyaknya sekolah yang tidak dibenahi oleh pihak sekolah sehingga kondisinya kotor dan rusak. Padahal menurutnya sekolah harus menjadi rumah buat keluarga besar.

Bupati menyebutkan saat pemantauan ke sekolah ditemukan kondisi pintu sekolah serta toilet yang rusak, padahal selama ini guru banyak berada di rumah.

Baca Juga: Operasi Patuh Lodaya Sambil Berbagi Sembako

Seharusnya ketika melakukan pembelajaran tatap muka terbatas waktu lebih banyak sehingga bisa memantau kondisi sekolah dengan lebih baik.

“Perhatikan kebersihan sekolah upayakan ada operasi semut bagi murid, keur mah sakola di leuweung, panas, kotor pantes teu betah di sakola. Guru lambat datang ke sekolah karena di kelas tidak nyaman, itu akan jadi siklus kesehatan. Makanya agar kesehatan terjaga maka sekolah harus bersih dan rapi,” ungkap Bupati.

Bupati mengintruksikan Kepala Dinas kesehatan untuk segera melakukan eksisting berapa kelas yang rusak, sedang dan bagus juga tingkat SMP. Supaya supaya dua tahun kedepan atau tiga tahun kedepan semua kelas bagus.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x