Capres Mana yang Mampu Memberantas Korupsi, Ganjar, Prabowo atau Anies Baswedan? Inilah Hasil Polling RH

- 10 Mei 2023, 13:42 WIB
Ahli pakar hukum dan tata negara Refly Harun, dalam channel youtubenya melakukan polling tentang capres 2024.
Ahli pakar hukum dan tata negara Refly Harun, dalam channel youtubenya melakukan polling tentang capres 2024. /Tangkapan layar/Youtube.com/Refly Harun

ZONA PRIANGAN - Dalam channel Youtube pribadinya, ahli dan pakar hukum tata negara Refly Harun membuat polling dari ketiga Capres Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan, siap capres yang punya komitmen dan mampu memberantas korupsi.

Dalam live youtube yang diunggah Rabu 10 Mei 2023, Refly mengatakan hasil polling dari Refly Harun (RH) channel tentu perlu ada disclaimer-disclaimer tertentu. Tapi polling ini pastinya jauh lebih jujur dibandingkan survei yang bisa di kotak-katik.

Apalagi kalau seandainya surveinya itu ada pesanan, kalau ini Insyaallah apa adanya, dan pertanyaannya pun tidak mengarah. "Nanti kita akan buat ya Siapa yang bisa lebih mensejahterakan,"ujarnya

Baca Juga: 6 Parpol Politik ini Belum Mengajukan Jadwal Pendaftaran Bakal Calon Legislatif ke KPUD Majalengka

Menurut Refly Harun, tidak mesti harus Anies Baswedan yang menang tapi bisa jadi yang lain. Untuk menjadi Smart voters, karena kalau smart voters pemilunya cerdas, pemilihnya cerdas serta sebenarnya presiden yang cerdas akan menang.

Refly membuat polling dengan satu pertanyaan, siapa capres yang paling berkomitmen mau dan mampu memberantas korupsi? Jadi tidak hanya komitmen tidak hanya kemauan tapi juga mampu memberantas korupsi.

Sejak kemarin sudah 96.000 yang voting dan Refly Harun pakai regulasi kalau sudah 100.000 votters, akan ditutup.

Baca Juga: Refly Harun: Tiba-tiba Istana Bukan Mendukung Ganjar Pranowo tapi Mendukung Prabowo Subianto

Siapa capres yang paling berkomitmen mau dan mampu memberantas korupsi jawaban dari hasil Polling RH Channel adalah Anies Baswedan sebesar 88 persen, kemudian Ganjar Pranowo 5 persen, kemudian Prabowo Subianto 7 persen.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x