Ribuan Warga Ikut Tahlil Mendoakan Kang Yance, Ridwan Kamil Datang Malam Terakhir

- 22 Agustus 2020, 14:37 WIB
 RIBUAN masyarakat dari berbagai golongan mulai pejabat, tokoh politik, ulama hingga warga biasa membacakan doa tahlil untuk almarhum Kang Yance.*/HERI SUTARMA
RIBUAN masyarakat dari berbagai golongan mulai pejabat, tokoh politik, ulama hingga warga biasa membacakan doa tahlil untuk almarhum Kang Yance.*/HERI SUTARMA /

ZONA PRIANGAN - Doa dan tahlil malam pertama hingga keenam untuk kepergian mantan Bupati Indramayu DR H Irianto MS selalu dibanjiri ribuan jamaah dari berbagai kalangan masyarakat.

Baik masyarakat biasa, tokoh masyarakat, ulama, kuwu, camat, hingga para pejabat pemkab Indramayu.

Mereka seakan menjadi saksi bisu, atas amal kebaikan yang ditampakkan almarhum atas jasa-jasanya untuk masyarakat.

Baca Juga: Taufik Hidayat Pernah Terima Amanat Almarhum Yance untuk Mengharumkan Indramayu

Jika malam kelima doa bersama dan tahlil dihadiri tokoh ulama nasional yang juga pengurus PB NU, K.H. Musthofa Aqil Siradj, maka pada malam terakhir atau hari ketujuh bakal dihadiri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Rencana kedatangan orang nomer satu di Jabar pada Sabtu malam Minggu 22 Agustus 2020 pukul 20.00 itu, sudah disampaikan ke pihak keluarga almarhum.

Di samping itu masyarakat yang ikut membaca doa Yasin dan tahlil membeludak di kediaman rumah almarhum di Jln Letnan Sutedjo-Indramayu.

Baca Juga: Ribuan Pelayat Mengiringi Pemakaman Kang Yance di Randugede

Kuburun almarhum yang di belakang rumah itu, dipadati para jamaah hingga pintu masuk rumah.

Baik yang duduk di atas karpet maupun kursi yang disediakan pihak keluarga. Bahkan banyak yang duduk saja di atas tanah untuk bisa mendoakan tokoh pembangunan Indramayu itu.

Jejeran orang yang ikut tahlil, menjadi saksi amal kebaikan yang ditampakkan almarhum atas jasa-jasanya untuk masyarakat dari lokasi kuburan hingga pintu masuk yang cukup panjang dan luas.

Baca Juga: Kang Yance Akan Dikebumikan di Pemakaman Keluarga Randugede

Tak terhitung berapa jumlah masyarakat yang rela hadir dengan antusias. Suasana tahlilan di malam terakhir ini, diprediksi akan menjadi lautan manusia.

Karena pada malam pertama hingga keenam, sudah terlihat dari segala lapisan masyarakat Indramayu, bahkan luar daerah yang ikut tahlilan.

Seperti, tokoh agama, ulama, dan tokoh politik, hingga warga biasa membaur dalam acara tahlilan Kang Yance.

Baca Juga: Ada Pesan dari Megamendung, Pemimpin Itu Harus Mengayomi

Bacaan Yasin dan tahlil digelar di kediaman almarhum H Yance dengan khusyu.

Jamaah tahlil berdatangan sejak sore hingga jelang acara dimulai ba’dha Isya.

Suasana khusyu mewarnai tahlil untuk H Yance, yang dikenal mantan Bupati Indramayu dua periode (2000-2005 dan 2005-2010), mantan Ketua Partai Golkar Kabupaten Indramayu dan Mantan Ketua Partai Golkar Provinsi Jabar.

Baca Juga: Unik, Kota Ini Selalu Berubah-ubah Tanggal saat Merayakan Hari Ulang Tahun

Iringan doa terus mengalir dikhususkan kepada almarhum. Bahkan karangan bunga duka cita masih terpasang memanjang dari rumah almarhum hingga Masjid Agung yang berjarak sekitar 500 meter.***

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x