Pemda Kab. Sumedang Kembali Jadwal Ulang Pilkades Serentak di Bulan Desember 2020

- 3 September 2020, 19:56 WIB
Ilustrasi Pilkades Serentak: Mendagri keluarkan surat edaran yang berisikan tentang penundaan pelaksanaan Pilkades 2020 karena pandemi Covid-19, DPR angkat bicara./PIKIRAN-RAKYAT.COM
Ilustrasi Pilkades Serentak: Mendagri keluarkan surat edaran yang berisikan tentang penundaan pelaksanaan Pilkades 2020 karena pandemi Covid-19, DPR angkat bicara./PIKIRAN-RAKYAT.COM /

ZONA PRIANGAN - Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), kini mulai menyiapkan penjadwalan ulang tahapan lanjutan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang ketiga yang akan di laksanakan di 88 desa.

Kepala DPMD Kab. Sumedang H. Endah Kusyaman, melalui Kepala Bidang Pemerintahan Desa H. Nuryadin, menyebutkan penjadawalan ulang ini, dilakukan senagai tindak lanjut dari Surat Edaran Kemendagri Nomor 141/4528/SJ, tanggal 10 Agustus 2020, tentang penundaan pelaksanaan Pilkades serentak dan PAW Pilkades sampai selesainya pelaksanaan Pilkada serentak. 

Karena setelah beberapa kali melakukan konsultasi dengan pihak Kemendagri, hasilnya tetap sama, bahwa Pilkades itu tetap tidak boleh dilaksanakan sebelum pelaksanaan Pilkada serentak.

Baca Juga: Sensus Penduduk 2020, 2.542 Petugas Diturunkan Ke Lapangan

Atas dasar itu, maka DPMD Sumedang kini terpaksa harus membatalkan agenda Pilkades serentak gelombang ketiga yang sebelumnya akan dilaksanakan pada tanggal 8 November 2020.

"Sesuai hasil rapat virtual terkahir dengan Kemendagri, pelaksanaan Pilkades serentak di Sumedang juga ternyata harus dilaksanakan setelah Pilkada Serentak tanggal 9 Desember 2020.

Jadi jadwal Pilkades yang kemarin kita rencanakan tanggal 8 November itu, terpaksa kita batalkan," kata H. Nuryadin, di ruang kerjanya, Kamis 3 September 2020.

Baca Juga: Kembangkan Potensi Pedesaan, Cangkingan Menjadi Desa Digital

Sebagai tindak lanjut dari keputusan itu, lanjut dia, maka DPMD Sumedang berarti harus menjadwal ulang pelaksanaan Pilkades serentak tersebut, setelah selesainya pelaksanaan Pilkada serentak pada tanggal 9 Desember 2020.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x