Lima Pelajar Berburu Kelinci, Ternyata Mereka Menemukan 17 Peti Mati Kecil yang Hingga Kini Menjadi Misteri

- 8 Mei 2022, 03:02 WIB
Peti mati mini yang tak terpecahkan.*
Peti mati mini yang tak terpecahkan.* /National Museum of Scotland/

ZONA PRIANGAN – Inilah salah satu misteri yang sangat mengherankan yang pernah ditemukan di Skotlandia, dan hampir 200 tahun masih belum bisa terpecahkan.

Pada Juni 1836, lima orang anak sekolah berburu kelinci di lereng gunung berapi Arthur di Edinburgh, Skotlandia dan menemukan sesuatu yang cukup menyeramkan.

Tersembunyi jauh di bukaan kecil batuan di sisi timur laut, berada di belakang tiga keping batu, 17 peti mati kecil yang tersusun dalam tiga baris.

Baca Juga: Petani Anggur Gunakan Ilmu Sihir Ketimbang Teknik Ilmiah untuk Menyuburkan Tanaman

Masing-masing berukuran panjang sekitar 95 mm, terbuat dari kayu pinus dan berisi sosok dari kayu.

Tidak hanya peti mati mini ini memiliki penutup tetapi masing-masing sosok memiliki sepatu yang dicat hitam dan pakaian yang dijahit dan dilem untuk membuatnya mirip manusia.

Pertanyaannya, mengapa peti mati ini ditempatkan di sana dan siapa yang membuatnya?

Baca Juga: Penggalian di Cambridge Temukan Batu Penis yang Memiliki Kekuatan Sihir

Perdebatan sengit terjadi saat itu dan bahkan hingga sekarang, hampir dua abad belum juga menemukan kebenarannya.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Record


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x