Luar Biasa, Ini 11 Buah-buahan Termahal di Dunia, Nomor 2 Berbentuk Patung Boneka

21 Juni 2021, 21:17 WIB
Buah pir lucu berbentuk patung boneka ini dihargai USD 9 per buah.* /Reddit/

ZONA PRIANGAN – Siapa yang tidak suka buah-buahan? Tentu saja hampir semua orang menyukainya.

Buah-buahan adalah sesuatu yang melengkapi makanan kita, banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

Namun tahukah anda ada buah-buahan yang tidak biasa dan menjadi barang mewah.

Baca Juga: Ada 7 Keajaiban pada Brokoli, Nomor 3 Sangat Bermanfaat bagi yang Hobi Merokok

Seperti dilansir Indiatimes.com, inilah buah-buahan yang tercatat sebagai paling mahal di dunia ini.

1. Mangga Telur Matahari

Pasangan petani buah-buhan Rani dan Sankalp Parihar mengerahkan empat orang penjaga dan enam anjing untuk melindungi buah mangga langka yang dihargai Rp 55.444.500 per kilogram.

Pasangan ini menanam tujuh jenis mangga yang langka di India yang disebut “telur matahari” .

Baca Juga: Alpukat, Pisang, Jeruk, dan Kurma Harus Dihindari Penderita Ginjal, Ini Penjelasannya

2. Pir Bentuk Boneka

Pir berbentuk patung boneka ini merupakan salah satu buah-buahan yang sangat mahal, satu buah pir kecil ini dihargai Rp 128.500.

Menurut beberapa laporan, gagasan untuk menumbuhkan pir berbentuk boneka ini dikonsep oleh Xianzhang Hao yang menciptakan pir-pir kecil di kebunnya di Provinsi Hebei China.

Proses menumbuhkan pir ini berbeda dengan pertumbuhan pir secara alami, pir lucu ini ditumbuhkan dalam cetakan yang memberi bentuk patung boneka.

Baca Juga: Ini 13 Manfaat Jengkol untuk Kesehatan tapi Awas Salah Mengolah Bisa Jadi Racun Mematikan

3. Semangka Kotak

Apakah anda berani membeli semangka seberat 5 kg harganya Rp 11.800.000? Semangka berbentuk kotak ini merupakan salah satu buah-buahan termahal di dunia.

Rata-rata berat sebuah semangka 5 kg. Sementara satu kilogram semangka ini harganya sekitar Rp 2.300.000.

Semangka ini memiliki bentuk unik karena ditumbuhkan di dalam wadah berbentuk kubus.

Baca Juga: Brokoli Cimenyan Segar dan Murah, Jadi Favorit Ibu-ibu

4. Apel Sekai Ichi

Apel Sekai Ichi bukanlah apel biasa, satu buah apel jenis ini dihargai sekitar Rp 300.000 untuk setiap 907 gram apel.

5. Anggur Roma Ruby

Inilah anggur paling mahal di dunia, walaupun namanya anggur Roma namun anggur ini tumbuh di Jepang.

Menurut beberapa laporan 2020 setandan anggur varitas ini yang berisi 24 butir dijual sekitar Rp 154 juta.

Baca Juga: 60 Orang di China Sudah Mendaftar Ketika Meninggal Ingin Dihidupkan Kembali

6. Mangga Taiyo-no-Tamago

Mangga Taiyo-no-Tamago merupakan salah satu mangga terbaik dengan harga ekstrem di dunia, untuk dua buah mangga ini dihargai Rp 44.600.000.

7. Stroberi Ratu Sembikiya

Satu pak stroberi Ratu Sembikiya berisi 12 butir dihargai Rp 1.200.000, tetapi apa yang membuat stoberi ini berbeda dari yang biasa adalah warna, rasa, tekstur dan bentuknya.

8. Melon Raja Yubari

Melon Yubari dari Jepang merupkan melon termahal di dunia. Melon ini khusus tumbuh di Kawasan Yubari Jepang.

Baca Juga: 5 Azab Menanti Orang yang Tidak Mau Bayar Utang, Nomor 4 Sangat Mengerikan

Dua buah melon Yubari telah memecahkan rekor harga pada 2019 ketika dilelang seharga Rp 642.600.000.

9. Jeruk Dekopon

Dekopon merupakan varietas manis dan tanpa biji dari jeruk mandarin. Merupakan persilangan antara jeruk Kiyomi dan Ponkan yang dikembangkan di Jepang pada 1972.

Dekopon sangat berharga dan merupakan anggota keluarga citrus yang enak. Harga untuk enam buah diperkirakan sekitar Rp 1.142.000.

Baca Juga: Desa Curon Muncul Lagi setelah 71 Tahun Menghilang, Warga Berburu Foto untuk Instagram

10. Nanas Heligan

Nanas ini hanya tumbuh di Kebun Heligan di Inggris. Kebun ini menghasilkan nanas berharga Rp 20.226.000.

Para pembudidaya menanam selama tujuh tahun dan ribuan jam untuk menumbuhkan nanas ini di rumah kaca.

11. Semangka Densuke

Semangga hitam tanpa bercak ini hanya tumbuh di Pulau Hokkaido Jepang. Setiap semangga memiliki bobot hampir 11 kg dan memiliki rasa manis yang unik.

Baca Juga: Organisasi Kristen Mengutuk Acara TV Komedi Satir yang Menampilkan Pria Telanjang

Pada panen 2014 harga semangka ini mencatat rekor terjual dengan harga Rp 85.680.000 per buah.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: India Times

Tags

Terkini

Terpopuler