Ibu-ibu Bisa Coba Philodendron Selloum untuk Mempercantik Halaman Rumah

- 23 Februari 2021, 07:01 WIB
Tanaman hias philodendron selloum.*
Tanaman hias philodendron selloum.* /noahgardencentre.com/

ZONA PRIANGAN - Untuk mempercantik halaman rumah, tidak perlu mengoleksi tanaman yang mahal. Cukup membeli philodendron selloum pun bakal menarik.

Pohon philodendron selloum memiliki daun yang unik. Dalam satu tangkai, daun philodendron selloum terlihat seperti memiliki beberapa cabang.

Tampilan daun philodendron selloum jadi tidak utuh. Cabang-cabang daun itu sepintas mirip bentuk jari.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Ibu-ibu Harus Ingat Tanaman Keladi Tricolor Butuh Pencahayaan yang Penuh

Tak heran jika sebagian pecinta tanaman hias, menyebut philodendron selloum sebagai philodendron jari.

Untuk mendapatkan philodendron selloum, ibu-ibu tidak perlu khawatir mengeluarkan anggaran yang besar.

Sebab harga jual philodendron selloum ditawarkan mulai dari Rp15 ribu ke atas. Pohon philodendron selloum cukup banyak di pusat penjualan tanaman hias.

Baca Juga: Tampilan Aglonema Lipstik Kanza Bagaikan Gadis Remaja Penuh Pesona

Baca Juga: Terkesan Gagah, Aglonema Gajah Mada Bakal Melejit di Tahun 2021

Kalaupun ibu-ibu malas berkunjung ke pusat penjualan tanaman hias selama pandemi Covid-19 ini, cukup berselancar di sejumlah toko online.

Perawatan philodendron selloum pun tidak bakal merepotkan ibu-ibu. Seperti penyiraman cukup dilakukan sekali dalam sehari.

Pohon philodendron selloum termasuk tanaman yang bandel terhadap hama. Untuk penempatan jangan sampai terkena paparan Matahari langsung.

Baca Juga: Keindahan Anthurium Dasi Akan Terlihat saat Daunnya Menjuntai ke Bawah

Baca Juga: Mirip Pohon Mainan, Anthurium Andraeanum Cocok Dipajang Dalam Ruang Tamu atau Kantor

Mau disimpan dalam ruangan, philodendron selloum bakal jadi pemandangan yang mengasyikan. Ditempatkan di halaman rumah pun, cukup oke.

Selain berfungsi sebagai tanaman hias, di wilayah Bandung philodendron selloum daunnya sering dimanfaatkan untuk dekorasi bunga potong.

Yang jelas penampilan philodendron selloum bisa bersaing dengan tanaman hias lainnya seperti aglonema, keladi, anthurium, atau lidah mertua.

Baca Juga: Tanpa Aglonema Rotundum Tiger, Koleksi Tanaman Hias Ibu-ibu Serasa Belum Sempurna

Baca Juga: Aglonema Suksom, Sedikit Saja Ibu-ibu yang Sudah Punya, Hati-hati Kalau Beli Lewat Online

Ayo ibu-ibu, jangan sampai terlambat membeli philodendron selloum untuk mengasrikan suasana rumah.***

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah