Bill Gates Mengungkapkan, Kini Keterampilan Codingnya Telah Sedikit 'Usang'

- 25 Maret 2021, 12:14 WIB
 Bill Gates mengatakan bahwa keterampilan codingnya sekarang telah 'usang'.
Bill Gates mengatakan bahwa keterampilan codingnya sekarang telah 'usang'. /NDTV.COM

Bill Gates telah menaruh minat pada dunia pemrograman sejak usianya menginjak 13 tahun.

"Saya berusia 13 tahun ketika saya jatuh cinta dengan pemrograman," tulisnya di blognya, Gates Notes, pada 2018.

Baca Juga: Tanaman Hias Langka yang Diburu Para Pecinta Bunga di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia

"Teman-teman saya dan saya akan menghabiskan waktu berjam-jam membuat program baru. dan mempelajari BASIC,"katanya, menambahkan bahwa pengenalan ilmu komputer mengubah jalan hidupnya.

Gates berbagi pandangannya tentang pentingnya teknologi khusus selama sesi AMA-nya.

Baca Juga: Harganya Bikin Kantong Jebol Tapi Tetap Dicari Orang, Ini Tanaman Hias Philodendron yang Unik

"Kami membutuhkan banyak teknologi seperti daging sintetis, penyimpanan energi, cara baru membuat bahan bangunan. Kami ingin terbuka terhadap ide-ide yang tampak liar. Fusion mungkin datang tapi kita tidak bisa mengandalkannya," katanya.

Bill Gates termasuk orang yang hobi membaca, dia juga merekomendasikan beberapa buku kepada pengguna Reddit, salah satunya adalah otobiografi Obama yang dinilainya bagus serta Overstory oleh Richard Powers, juga disebut sebagai fiksi hebat.***

 

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x