Sebanyak 50 Ribu Ayam Terpanggang Percuma, Dua Peternakan di Driffield Terbakar

5 Juli 2021, 17:09 WIB
Kebakaran di peternakan ayam telah memanggang sekira 50 ribu unggas terbuang percuma.* /Twitter /HumbersideFire

ZONA PRIANGAN - Sebanyak 50 ribu ayam terpanggang percuma ketika terjadi kebakaran di Driffield, East Yorkshire, Inggris.

Kebakaran itu melanda dua kandang ayam ukuran besar, sehingga kobaran api dan asap hitam membumbung tinggi.

Warga bisa melihat kobaran api dari jarak jauh, dan mereka menutup pintu serta jendela mencegah asap masuk rumah.

Baca Juga: Seorang Wisatawan Tewas Direbus Hidup-hidup di Kolam Air Panas Yellowstone

Layanan Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Humberside menghabiskan berjam-jam untuk mengendalikan si jago merah.

Dinas pemadam kebakaran menyimpulkan kebakaran itu akibat pengapian yang tidak disengaja, lapor Hull Live.

Seorang juru bicara Layanan Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Humberside mengatakan: "Investigasi kebakaran memutuskan bahwa itu adalah pengapian yang tidak disengaja."

Baca Juga: 12 Penyakit Ini Termasuk Covid-19 Bisa Dikenali dari Kondisi Telapak Tangan Anda

"[Itu] dua kandang unggas, kira-kira 100m kali 20m, masing-masing berisi 25.000 ayam yang dimusnahkan oleh api," jelasnya.

Mengingat besarkan kobaran api, sebanyak 45 petugas pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi kejadian.

Seorang juru bicara dinas pemadam kebakaran mengkonfirmasi awalnya dikirim dua mesin pemadam kebakaran.

Baca Juga: Hantu Lincoln: Keluarga Reagan, Churchill, dan Obama Punya Pengalaman Menakutkan di Gedung Putih

Namun, api sulit dikendalikan sehingga dibantu mesin ketiga. Pada akhirnya ada enam mesin pemadam kebakaran tiba di sana.

Mirror melaporkan, petugas juga dilengkapi peralatan udara untuk mempercepat pemadaman api.

Dia melanjutkan: “Enam mesin [hadir] dan tangga udara dari Hull dan mesin pendukung untuk itu."

Baca Juga: Donald Trump Semangat Berpidato Tidak Menyadari Celananya Terbalik

Warga Driffield Barry Hughes mengatakan kepada Hull Live bahwa dia bisa melihat asap dari kejauhan.

"Dari rumah kami di York Road, di sisi lain Driffield api bisa terlihat," katanya.

Polisi telah menutup Skerne Road di persimpangan Elm Road dan banyak orang berkerumun.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Mirror

Tags

Terkini

Terpopuler