Sulit Untuk Menahan Menggaruk! Cari Tahu Penyebab Rasa Gatal Pada Kulit

- 19 November 2020, 09:19 WIB
Ilustrasi gatal karena alergi.
Ilustrasi gatal karena alergi. /Anastasia Gepp/Pixabay

ZONA PRIANGAN - Rasa gatal pada kulit merupakan hal yang wajar dirasakan siapapun. Tak jarang, sulit menahan keinginan untuk menggaruk kulit.

Mulai dari area tubuh yang mudah dijangkau tangan, hingga yang sukar seperti punggung. Seiring bertambahnya usia, hal ini juga menjadi lebih umum.

Pernahkah Anda berpikir, apa sebenarnya penyebab gatal tersebut?

Baca Juga: Iblis Kirim Setan Tibbir agar Manusia Gemar Caci Maki dan Utus Syabru yang Mendorong Perusakan

Seringkali sulit untuk menentukan penyebab gatal pada kulit. Pakaian sering diduga menjadi pemicunya.

Gatal pada umumnya merupakan salah satu cara tubuh menunjukkan kondisi kulit yang kering.

Rasa gatal bahkan bisa memburuk di musim dingin dan di tempat-tempat dengan udara yang terasa kering.

Baca Juga: Ternyata Tidur Tanpa Bantal itu Menyehatkan, Apa Saja Manfaatnya?

Di sisi lain, bisa jadi gatal merupakan gejala dari sesuatu yang lebih serius, seperti ruam atau penyakit.

Rasa gatal dapat menjadi gejala masalah yang lebih dalam, diantaranya:

1. Alergi

Gatal biasanya muncul sebagai reaksi alergi. Gatal pada kulit akibat alergi terlihat seperti biduran, bilur yang timbul dan bisa muncul banyak secara bersamaan. Stres, panas, olahraga, makanan, serbuk sari, udara dingin, bulu binatang tertentu, serta paparan sinar matahari, bisa menjadi penyebab alergi.

Baca Juga: Ada Tujuh Perkara yang Bisa Menerangi Kegelapan Alam Kubur, Umat Muslim Perlu Tahu

2. Psoriasis

Psoriasis adalah reaksi tubuh karena terlalu banyak memproduksi sel-sel kulit. Hal ini merupakan hasil dari sistem kekebalan tubuh yang terlalu aktif.

Pertumbuhan sel kulir yang abnormal ini bisa membuat permukaan kulit meradang sehingga timbul rasa gatal.

Baca Juga: Jenis-Jenis Makanan Alami yang Bisa Meredakan Gejala Alergi, Mulai dari Nanas, Apel, hingga Lemon

3. Kehamilan

Setidaknya 1 dari 10 wanita hamil merasa gatal-gatal pada kulitnya. Mulai dari ruam yang tidak berbahaya, hingga kondisi yang lebih serius.

Gatal pada kulit saat hamil biasanya dikarenakan kadar hormon kehamilan yang tinggi di dalam darah.

Baca Juga: Ketahui Syarat dan Cara Cek Daftar Penerima Subsidi Gaji BLT Guru dan Tenaga Honorer Rp1,8 Juta

4. Penggunaan obat-obatan tertentu

Beberapa obat mungkin membuat kulit Anda gatal, bahkan tanpa tanda-tanda ruam atau iritasi.

Anda pun sebaiknya mewaspadai risiko gatal-gatal pada kulit, selama masa tanggap darurat bencana.

Sebab pada masa pasca bencana, air dan udara berisiko tercemar.

Baca Juga: Menebar Caci Maki Akan Menutup Amal Sholeh, Merusak Kesehatan, dan Membuat Hidup Jadi Gelisah

Oleh karena itu, masyarakat harus hati-hati terhadap potensi penyakit saluran infeksi atas, infeksi kulit, hingga gatal-gatal.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x