Naik Kereta ke Jakarta Sekarang Lebih Mudah, Tidak Perlu SIKM Lagi

- 22 Juli 2020, 22:38 WIB
MASINIS berjalan disamping KA Serayu Pagi relasi Purwokerto - Kiaracondong - Pasar Senen di Stasiun Kiaracondong, Jalan Ibrahim Adjie, Kota Bandung.* /Istimewa
MASINIS berjalan disamping KA Serayu Pagi relasi Purwokerto - Kiaracondong - Pasar Senen di Stasiun Kiaracondong, Jalan Ibrahim Adjie, Kota Bandung.* /Istimewa /

"Sebelumnya terdapat 3 KA Argo Parahyangan dari Stasiun Bandung-Gambir yang berjalan setiap hari Jumat, Sabtu, Minggu dan Senin. Mulai akhir pekan ini, 3 KA Argo Parahyangan tersebut kembali dibatalkan. Kebijakan ini diambil karena okupansi penumpang yang masih rendah," paparnya.

Menurut Noxy, untuk masyarakat yang membutuhkan perjalanan menuju Jakarta, Daop 2 masih mengoperasikan 2 perjalanan kereta api yaitu KA Turangga dan KA Serayu Pagi.

Baca Juga: DFSK Glory i-Auto, dengan i-Talk Memahami Perintah Suara

"KA Turangga relasi Surabaya Gubeng - Bandung - Gambir jadwal keberangkatan dari Stasiun Bandung pukul 06.05 WIB, berjalan setiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu. Sedangkan KA Serayu Pagi relasi Purwokerto - Kiaracondong - Pasar Senen keberangkatan dari Stasiun Kiaracondong pukul 14.06 WIB, berjalan setiap hari," ungkap Noxy.

Lebih lanjut Noxy mengatakan setiap pelanggan KA Jarak Jauh diharuskan dalam kondisi sehat (tidak menderita flu, pilek, batuk, demam), suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat celsius, wajib menggunakan masker, menggunakan pakaian lengan panjang atau jaket, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan.

"Pelanggan KA Jarak Jauh diharuskan mengenakan face shield yang disediakan oleh KAI selama dalam perjalanan hingga meninggalkan area stasiun tujuan. Untuk pelanggan dengan usia di bawah 3 tahun agar menyediakan sendiri face shield pribadi," katanya.

Baca Juga: Dari 5.263 Perkara Tilang, Kejari Banjar Setor ke Kas Negara Rp 281.407.000

Protokol tersebut, jelas Noxy, harus dipatuhi mulai dari keberangkatan, selama di dalam perjalanan, dan sampai di stasiun tujuan.

"Tujuannya agar kereta api menjadi moda transportasi yang aman, nyaman, selamat, dan seluruh pelanggannya sehat sampai di tempat tujuannya masing-masing," katanya.***

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah