Warga Kuningan Kini Bisa Habiskan Liburan Akhir Pekan di Taman Kota, Ridwan Kamil: Ini Kanyaah Jabar

- 1 Februari 2022, 00:14 WIB
Wajah baru Alun-alun Kuningan yang biasa disebut sebagai Taman Kota. Warga Kuningan kini bisa habiskan liburan akhir pekan di Taman Kota.
Wajah baru Alun-alun Kuningan yang biasa disebut sebagai Taman Kota. Warga Kuningan kini bisa habiskan liburan akhir pekan di Taman Kota. /Biro Adpim Jabar/

ZONA PRIANGAN - Lanskap Gunung Ciremai mewarnai wajah baru Alun-alun Kuningan yang biasa disebut sebagai Taman Kota.

Kini warga Kuningan dapat menikmati hasil revitalisasi ruang publik tersebut untuk menghabiskan libur akhir pekan dengan keluarga.

Peresmian dilakukan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di area Taman Kota Kuningan, Kabupaten Kuningan, Minggu, 30 Januari 2022 pagi.

Baca Juga: Akhirnya Jenazah Mahasiswi Al-Azhar Kairo Bisa Dipulangkan ke Cianjur Dibantu JQR, Ridwan Kamil Beri Santunan

"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, di hari minggu yang cerah ini, saya resmikan Alun-alun Kuningan," kata Kang Emil.

Ketika ditanya tentang konsep desain Taman Kota Kuningan, Kang Emil merasa puas karena ada landmark kuda berdampingan dengan Masjid Agung Syiarul Islam.

Nantinya, sekitar area tersebut, tepatnya di Jalan Siliwangi, akan ada penataan pedestrian.

Baca Juga: Antisipasi Omicron di Kuningan, Ridwan Kamil Cek Kesiapan Fasilitas RSUD Linggajati dan Vaksinasi Booster

"Bagus, Alhamdulillah. Cocok. Ada rencana juga buat pengembangan (sekitar jalan) Siliwangi," ucapnya.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x