'Soaring Eagle Indonesia' Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan

6 Mei 2021, 14:16 WIB
Soaring Eagle Indonesia didukung oleh Young Eagle, Gerodam Harley-Davidson dan Bikers Brotherhood Motorcycles Club (BBMC) melaksanakan acara berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan dengan membagikan paket makan dan takjil bagi mereka yang melintas di Jalan Wastukancana Kota Bandung. /ZonaPriangan / Didih Hudaya

ZONA PRIANGAN - Klub penggemar motor besar yang tergabung dalam komunitas 'Soaring Eagle Indonesia' berkesempatan untuk berbagi kebahagiaan di Bulan Ramadan 2021.

Klub motor yang berdiri 2010 dan diketuai oleh Erlov Hasibuan ini membagikan 2.000 lebih paket makan dan takjil gratis untuk berbuka puasa, bagi pengendara yang melintasi Jalan Wastukancana, Kota Bandung, Jumat 30 April 2021.

Untuk menggelar aksi amal tersebut, kali ini Soaring Eagle didukung oleh para yunior mereka yang tergabung di Young Eagle, kemudian Gerodam Harley-Davidson dan Bikers Brotherhood Motorcycles Club (BBMC).

Baca Juga: 'Penjelajah Waktu' Mengatakan, Astronot Akan Menemukan Planet 'Kloning Bumi' pada 8 Mei 2021

Menurut Erlov, kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dengan warga masyarakat lain. Tepat pula momentumnya di bulan Ramadan yang penuh berkah.

Jadi, meskipun dalam bentuk relatif sederhana, namun paket nasi lengkap dan takjil yang dibagikan mengandung semangat kebajikan dan sarat makna akan kebaikan.

Menjalin kebersamaan dan kekompakan diantara sesama anggota Soaring Eagle maupun klub motorlain yang sejenis kerap dilakukan untuk interaksi dan silaturahmi. ZonaPriangan / Didih Hudaya

Kegiatan di internal Soaring Eagle Indonesia yang ada divisi sosial kemasyrakatan ini merupakan event rutin di hari-hari besar keagamaan seperti sekarang ini.

Baca Juga: Penelitian Baru Ungkap, Pilot MH370 Meninggalkan 'Jejak Palsu' sebelum Maut Menjemput Tenggelam di Lautan

"Di bulan yang penuh ampunan ini, Soaring Eagle ingin membangun rasa kepedulian dengan sesama dan warga sekitar, selain itu tentu saja untuk mempererat tali silaturahmi diantara kami maupun dengan klub motor lain," kata Erlov Hasibuan.

Members Soaring Eagle adalah para penggemar dan pemilik motor besar dari berbagai merek, namun pengguna merek Harley-Davidson berbagai seri dan varian nampak cukup mendominasi.

Baca Juga: Para Ahli Ruang Angkasa: Teknologi yang Ada Tidak Akan Berdaya Menyelamatkan Bumi dari Serangan Asteroid Besar

Hobi mereka adalah touring dengan jarak jauh maupun jarak pendek, tertib lalu lintas dan keselamatan juga diutamakan saat melaksanakan touring.

Dalam setiap kegiatan tak pernah ketinggalan disisipkan kegiatan amal berupa bakti soasial dalam berbagai bentuk. Program safety riding bagi para anggota Soaring Eagle dan Young Eagle, secara rutin dan reguler juga dilaksanakan.***

 

 

Editor: Didih Hudaya ZP

Tags

Terkini

Terpopuler