Roy Suryo Sentil Foto Silaturami Jokowi ke Kyai Maruf Amin, Ustadz Yusuf Mansyur Langsung Minta Maaf

- 15 Mei 2021, 22:02 WIB
Ustadz Yusuf Mansyur.*
Ustadz Yusuf Mansyur.* /Instagram/@yusufmansurnew

ZONA PRIANGAN - Sebagai pakar telematika, kemampuan Roy Suryo tidak diragukan lagi.

Roy Suryo cukup jeli untuk menganalisa sebuah foto, termasuk foto Presiden Jokowi yang sedang bersilaturahmi kepada Kyai Maruf Amin.

Foto yang diposting oleh Ustadz Yusuf Mansyur disentil Roy Suryo. Menurut Roy, tidak ada yang salah dengan foto itu, cuma caption-nya kurang tepat.

Baca Juga: Netizen Ramaikan Jagat Internet dengan Tagar Slank Penipu, Sejumlah Slanker Kecewa

Roy Suryo mencium ada penggiringan opini bahwa itu foto kegiatan baru yang dilakukan Jokowi. Faktanya itu foto lama.

Ustadz Yusuf Mansyur pun akhirnya mengakui kekeliruannya dan dia segera mencuitkan permohonan maaf kepada Roy Suryo.

Dalam cuitan tersebut Ustadz Yusuf Mansyur mengucapkan terima kasihnya lantaran telah diingatkan atas kesalahannya.

Baca Juga: Dapatkan Aura Positif Tiap Cuci Muka, Baca Doa Ini dengan Keyakinan yang Kuat

"siap salah. salim. saya wa ya... kemarenan kapan itu saya ke Jogja. kelupaan aja mau wa buat ngupi-ngupi... Terima kasih ya."

"Semoga saya bisa terus belajar," ujar Yusuf Mansyur di akun Twiternya @Yusuf_Mansyur pada 15 Mei 2021.

Sebelumnya pakar telematika Roy Suryo menuliskan cuitannya, untuk menyanggah pernyataan cuitan Ustadz Yusuf Mansyur.

Baca Juga: Bahaya, Pemilik Penyakit Meningitis Jangan Berendam di Bak Air Panas, Ini Risikonya

Menurut Roy Suryo bahwa foto yang diunggah oleh Ustadz Yusuf Mansyur adalah foto lama.

Artikel ini sebelumnya sudah tayang di mantrasukabumi.com dengan judul "Ustadz Yusuf Mansyur Akui Kesalahannya dan Minta Maaf ke Roy Suryo".

Dalam foto yang diunggah oleh Ustadz Yusuf Mansyur tampak Presiden Jokowi sambil duduk bersimpuh sedang menyalami Kyai Maruf Amin.

Baca Juga: Ini Kelebihan Janda dari Perawan, Wajib Tahu Para Calon Suami

Roy Suryo menjelaskan secara detil bahwa foto tersebut adalah foto lama, saat Kyai Maruf Amin belum menjadi Wakil Presiden.

Foto tersebut diunggah oleh seseorang ke akun Instagram pada tanggal 17 Januari 2019.

"Foto yg baru diunggah hari ini, 14/05/21 14.25 wib dan diberi Caption, ini presiden ke wapres loh," tulis Roy Suryo.

Baca Juga: Beruntunglah Memiliki Anak Perempuan, Itu Bisa Menjadi Pembebas dari Api Neraka

"Memang Foto yang Bagus, Namun captionnya tidak tepat."

"Sebenarnya foto tersebut sudah ada lama dan diposting sejak 17/01/19 di Akun IG dan dimuat di Media online 21/01/19, sebelum Maruf Amin menjadi Wapres," ujar Roy Suryo menjelaskan.

Namun foto tersebut diunggah kembali oleh Ustad Yusuf Mansyur ke media sosialnya, dan seolah olah foto tersebut baru dan disertai oleh caption yang tidak sesuai.

Baca Juga: Bersedekah Kepada Pedagang Tutut, Tidak Menyakiti Istri dan Bisa Menyenangkan Tetangga

Oleh Ustad Yusuf Mansyur foto tersebut digambarkan Presiden Jokowi yang sedang bersalaman dengan Kyai Maruf Amin, dilakukan saat hari raya lebaran Idul Fitri 2021.

Padahal yang sebenarnya Presiden Jokowi bersilaturahmi dengan Kyai Maruf Amin secara virtual, karena alasan pademi.

"Foto langka menurut saya dengan izin Allah, mana ada met hari raya. mari bersihkan hati. apa-apa jadi doa aja dan dibawa doa. banyakin baik sangka," ucap Yusuf Mansyur.

Baca Juga: Ibu-ibu Jangan Minta Cerai, Sesungguhnya Suami Bisa Dijadikan Tameng dari Api Neraka

"ini presiden ke wapres loh... potret langka dan pengajaran budi pekerti yang baik sekali. bismillaah walhamdulillaah," tutur ustadz Yusuf Mansyur menambahkan.***(Fery Firmansyah/mantrasukabumi.com)

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x