Harga Daging Sapi dan Ayam di Pasar Tradisional Masih Tinggi

- 4 April 2022, 15:00 WIB
kondisi harga daginng ayam dan daging sapi di pasar tradisional Kabupaten Majalengka masih tetap mahal dan tinggi.
kondisi harga daginng ayam dan daging sapi di pasar tradisional Kabupaten Majalengka masih tetap mahal dan tinggi. /Zonapriangan.com/Rachmat Iskandar ZP

ZONA PRIANGAN - Harga daging sapi di pasar tradisional di Majalengka masih tetap mahal setelah terjadi kenaikan pada saat jelang munggah beberapa hari lalu hingga mencapai Rp 160.000 per kg. Kini harga hanya mengalami penurunan sebesar Rp 20.000 atau menjadi Rp 140.000 per kg.

Harga belum normal dan kembali ke harga semula, karena sebelum munggah harga daging sapi kualitas super atau daging khas hanya seharga Rp 130.000 per kg, namun pada saat munggah harga langsung melonjak hingga mencapai Rp 160.000 per kg dan tulang daging seharga Rp 140.000 per kg atau naik sebesar Rp 40.000 karena tulang daging awalnya hanya Rp 110.000 per kg.

“Sekarang harga masih tetap belum berubah sejak hari pertama puasa, nampaknya akan bertahan hingga beberapa hari menjelang lebaran.” ungkap Mamat salah seorang pedagang daging.

Baca Juga: Inilah Menu Sahur Sehat Menurut Dokter Zaidul Akbar

Hal yang sama disampaikan Dudun pedagang lainnya yang kini mematok harga daging sapi sebesar Rp 140.000 per kg. Menurutnya harga pesimis kembali normal ke posisi Rp 130.000 per kg karena saat ini hampir semua barang mengalami kenaikan sehingga dagingpun turut menyesuaikan. Selain itu harga daging di bulan puasa selalu berbeda dibanding hari-hari lainnya.

Menurut mereka harga daging sapi diperkirakan akan bertahan di posisi Rp 140.000 per kg hingga beberapa hari jelang lebaran, dan dua atau sehari menjelang lebaran harga akan mengalami kenaikan kembali sekitar Rp 160.000 hingga Rp 170.000 per kg.

Hingga hari kedua puasa di pasar Cigasong belum seluruh pedagang daging berjualan, mereka memilih libur setelah marema saat menjelang puasa kemarin.

Baca Juga: Memasuki Bulan Ramadhan, Jangan Kaget Sepanjang Jalan Majalengka-Talaga Tercium Bau Wangi yang Menyengat

“Carapeun kamarina dugi ka sonten langkung magrib aricakanna,” ungkap seorang pedagang yang berjualan dekat kios daging.

Sementara itu harga daging ayam broiler pada saat menjelang puasa kemarin mencapaia Rp 44.000 hingga Rp 45.000 per kg, sedangkan harga ditingkat pemotongan atau warga menyebut barangkasan (ayam hidup) harga per kilonya sebesar Rp 29.000, untuk harga ayam kampung mencapai Rp 80.000 per kg.

Kini harga ayam broiler setiap kilogramnya masih mencapai Rp 40.000 per kg dan ayam kampung seharga Rp 75.000 per kg.

Baca Juga: Kapolres Majalengka Sidak ke Pasar Kadipaten, Pedagang Gorengan Senang Harga Minyak Goreng Curah Turun

“Sekarang hanya turun sedikit,” kata Ika pedagang daging ayam.

Selepas munggah dia mengaku baru berjualan kembali karena khawatir sepi. Dugaan tersebut menurutnya terbukti, dagangan sepi padahal hanya menyetok dibawah 40 kilo saja namun hingga siang hari stok dagangannya masih snagat banyak.

“Harga tinggi sementara jualan sepi. Tadinya tidak akan dagang tapi akhirnya mencoba berjualan lagi untuk pelanggan pemilik rumah makan. “ ungkapnya.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x