Pasien Covid-19 di Majalengka Bertambah Jadi 8 Orang

- 12 Juli 2020, 16:08 WIB
ILUSTRASI Covid-19.*
ILUSTRASI Covid-19.* //PIXABAY

ZONA PRIANGAN - Jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Majalengka bertambah menjadi 8 orang.

Penambahan jumlah pasien itu setelah ditemukan kasus positif asal Kecamatan Kadipaten yang kini tengah menjalani perawatan di RS Cideres sejak Sabtu 11 Juli 2020 kemarin.

Kepala Bidang Pelayanan dan Perawatan RS Cideres, Ega Bramasta Akidapi mengatakan, pasien tersebut berjenis kelamin laki-laki.

Baca Juga: 4 Lokasi Bekas Penjara Kini Jadi Destinasi Wisata yang Menarik

Pasien tersebut sebelumnya pernah menjalani perawatan di RSPAD Jakarta dan dinyatakan positif. Namun kemudian pulang dan masuk ke RS Cideres.

Diperoleh informasi dari sejumlah warga pasien tersebut bekerja di Jakarta di sebuah Deperteman Pemerintah.

Dia terpapar virus saat berada di Jakarta dan menjalani perawatan di RSPAD.

Baca Juga: Ada Info Pembelajaran Dimulai, Orangtua Siswa Berdesakan Beli Baju Seragam

Namun akhirnya pulang dengan membawa surat hasil tes usap ke kampung halamannya di Kadipaten. Karena diketahui positif kemudian melanjutkan menjalani perawatan di RS Cideres.

Sementara itu data di Gugus Tugas Pemda Majalengka hingga Jumat 10 Juli 2020 siang jumlah penderita status PDP tercatat 83 orang dengan status Dalam Pengawasan sebanyak 7 orang (+3) selesai pengawasan sebanyak 66 orang dan meninggal 10 orang.

Status ODP sebanyak 568 orang, dalam pemantauan sebanyak 3 orang dan selesai pemantauan sebanyak 565 orang.

Baca Juga: Nilai Bagus Dikalahkan Jarak, 18 Siswa SMP Kalipucang Menangis Gagal Sekolah di SMAN 1 Pangandaran

Serta OTG sebanyak 118 orang kesemuanya selesai pemantauan. Untuk pasien status terkonfirmasi positif sebanyak 8 orang, sebanyak 6 orang di antaranya telah dinyatakan sembuh dan satu orang meninggal dunia.***

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x