Program Cicil Investasi Emas dari BSI dan Hartadinata Abadi, Cek Infonya Disini

- 31 Oktober 2022, 16:12 WIB
Investasi cicil emas
Investasi cicil emas /ZonaPriangan.com/ Yurri Erfansyah/

ZONA PRIANGAN - Sebagai salah satu penyedia emas batangan untuk program Bank Syariah Indonesia (BSI) Hujan Emas BSI 2022, Hartadinata Abadi mempunyai tujuan meningkatkan inklusifitas investasi emas.

Dalam program yang berlangsung dalam periode 1 Juli hingga 31 Desember 2022, para nasabah dapat melakukan transaksi gadai emas maupun cicil emas di BSI.

Dan konsumen kini bisa mengikuti program cicil untuk berinvestasi emas mulai dari gramasi 5g, 10g, 25g, 50g, dan 100g di berbagai cabang BSI.

Baca Juga: Kemungkinan Produksi iPhone di China Turun 30%, Buntut dari Pembatasan Covid-19

Dan produk yang didapatkan konsumen adalah EmasKITA yang menggunakan teknologi BullionProtect® sehingga semakin aman untuk dimiliki tanpa perlu khawatir pemalsuan dan emasnya juga bisa dipegang langsung.

Menurut Direktur Utama HRTA, Sandra Sunanto, kerja sama ini merupakan lanjutan atas keberhasilan rekam jejak Perseroan yang terbukti memperoleh kepercayaan dari masyarakat dan juga institusi keuangan besar di Indonesia.

"Kerjasama dengan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) ini membuat HRTA semakin optimis bahwa kedepannya kerja sama dengan institusi lain juga akan semakin berkembang dan bisa terus membuat investasi emas semakin inklusif," papar Sandra.

Baca Juga: Daftar harga HP iPhone Terbaru, 31 Oktober 2022: iPhone 14 Pro Max, iPhone 14 Pro, iPhone 14 Plus, iPhone 14

Sandra lebih lanjut menjelaskan, rasa optimis ini juga didukung terlebih melihat kinerja positif HRTA pada Semester 1 tahun 2022 (1H2022), telah membukukan peningkatan laba bersih sebesar 40,66% YoY menjadi Rp 133,24 miliyar, dan juga peningkatan dalam penjualan emas murni sebesar 27,26% YoY dari 2,84 ton pada 1H2021 menjadi 3,62 ton pada 1H2022.

“Dengan terus berkembangnya kemitraan kerjasama yang berhasil kami bangun serta melihat kinerja keuangan yang terus bertumbuh positif, kami percaya bahwa produk EmasKITA akan semakin mampu mendorong inklusifitas investasi emas diberbagai kelompok masyarakat, sehingga kami optimis bahwa kerjasama dengan institusi keuangan lain kedepannya akan ikut terbangun," jelas Sandra.

Menurut Sandra, hal tersebut membuktikan bahwa produk EmasKITA menjadi top of mind dalam berinvestasi emas batangan yang terpercaya dan aman bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Daftar Harga HP OPPO Terbaru, Senin 31 Oktober 2022: OPPO Reno 8 Pro 5G, RENO 5 Z 5G, OPPO A77s, OPPO A17

Program Hujan Gadai Emas
PT Bank Syariah Indonesia (BSI) memiliki tujuan untuk memberikan apresiasi kepada nasabah melalui program Hujan Emas Gadai yang bertujuan meningkatkan aktivitas transaksi produk Gadai Emas dan Cicil Emas dan juga meningkatkan awareness produk.

Gadai Emas BSI dapat dimanfaatkan oleh nasabah untuk memenuhi kebutuhan jangka pendek seperti pembayaran uang masuk sekolah, biaya pengobatan, modal kerja, dan kebutuhan pribadi lainnya.

Cicil emas BSI merupakan salah satu investasi yang diminati oleh masyarakat tanpa perlu khawatir jika harga emas fluktuatif.

Baca Juga: Petani Pupuk di Majalengka Khawatir dengan Ketersediaan Pupuk, Dinas Pertanian: Aman dan Kuota Banyak

Menurut Direktur Ritel Banking PT Bank Syariah Indonesia, Ngatari, Program Hujan Emas BSI, diharapkan dapat menjangkau dan mengedukasi masyarakat tentang layanan Gadai Emas dan Cicil Emas BSI dengan prinsip syariah karena emas dikenal sebagai
salah satu instrumen investasi yang dapat melindungi nilai (safe haven) dari ancaman inflasi dalam jangka panjang.

Dan cicilan emas merupakan salah satu solusi bagi masyarakat Indonesia dalam mewujudkan rencana dan impian di masa depan.***

 

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah