Dokter Saddam Ismail: Ini Jadwal yang Tepat Saat Minum Air Putih

- 23 Maret 2022, 04:39 WIB
Dokter Saddam Ismail menjelaskan waktu yang tepat minum air putih.*
Dokter Saddam Ismail menjelaskan waktu yang tepat minum air putih.* /Tangkapan Layar YouTube.com /Saddam Ismail

Situasi lainnya yang dianjurkan untuk minum air putih yakni minum sebelum makan. Sebaiknya minum 30 menit sebelum makan sebanyak satu gelas saja.

Baca Juga: Asam Lambung Naik Membuat Sengsara, Segera Konsumsi 12 Jenis Makanan Ini

Efeknya kita tidak akan makan teralu banyak karena ini akan merasa cepat kenyang dan nafsu makan pun bisa dikontrol.

Selanjutnya adalah minum saat lelah. Sebagian besar berat badan tubuh kita adalah air, kandungan air di berat badan kita bisa berkurang yang diakibatkan dari berkeringat, urine, bernapas, dan buang air besar.

Jika seandainya kita merasa lelah, lemas, pusing, stres, kurang konsentrasi, berpikirnya kurang jernih, maka sebaiknya segera minum air putih agar tubuh terhidrasi dengan baik.

Baca Juga: 7 Gerakan Senam Jari Tangan Ini Bisa Mencegah Nyeri Sendi

Kondisi lainnya yang dianjurkan untuk minum air putih yaitu sebelum dan sesudah berolahraga. Saat kita berolahraga suhu tubuh meningkat dan metabolisme pun meningkat.

Untuk mendinginkan suhu tubuh kita otomatis akan keluar keringat. Keringat yang keluar adalah cairan tubuh kita dan itu perlu diganti supaya tidak dehidrasi.

Kalau kita minum air putih sebelum olahraga maka tidak akan mengganggu sistem tubuh kita. Sedangkan minum air putih setelah olahraga bertujuan untuk menggantikan cairan yang hilang akibat keringat.***

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: YouTube Saddam Ismail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x