ISIS Menyiapkan Serangan Bunuh Diri Lagi namun Markas Mereka Diserbu dan 11 Gerilyawan Tewas

31 Agustus 2021, 21:59 WIB
Ilustrasi terorisme /John Hain/PIXABAY

ZONA PRIANGAN - Anggota ISIS diketahui akan merencanakann teror bom bunuh diri lagi, namun markas mereka keburu diketahui.

Unit kontra-terorisme Pakistan menyerang persembunyian kelompok ISIS di Provinsi Baluchistan, yang berbatasan dengan Afghanistan.

Sempat terjadi baku tembak antara anggota ISIS dan Unit kontra-terorisme Pakistan. Sejumlah anggota ISIS akhirnya terbunuh.

Baca Juga: Puluhan Kambing Tanpa Kepala Muncul di Sungai, Ada Dugaan Dilakukan Pemuja Setan

Laporan polisi Unit kontra-terorisme Pakistan menyebutkan, 11 gerilyawan ISIS terbunuh dalam insiden tersebut.

Dikutip ABC News, polisi mengatakan menemukan sabuk bunuh diri, granat tangan, dan senapan serbu disita dalam penggerebekan itu.

Departemen kontra-terorisme tidak memberikan rincian lebih lanjut dan kewarganegaraan para militan yang terbunuh tidak segera diketahui.

Baca Juga: Taliban Rayakan Kekuasaan di Afghanistan dengan Menyalakan Kembang Api, Janji Membentuk Pemerintahan Inklusif

Polisi kontra-terorisme Pakistan adalah cabang khusus polisi yang memerangi kelompok-kelompok militan.

Quetta adalah ibu kota provinsi Baluchistan di mana kelompok ISIS telah mengklaim sejumlah serangan dalam beberapa tahun terakhir.

ISIS memiliki afiliasi regional di Pakistan dan negara tetangga Afghanistan.

Baca Juga: Kekuatan Militer Taliban Kini Ditakuti Dunia, Miliki Helikopter Black Hawk Lebih Banyak dari Negara Lain

Baluchistan juga merupakan tempat pemberontakan tingkat rendah oleh kelompok separatis Baluch, yang juga menargetkan buruh non-Baluch.

Sebelumnya anggota ISIS, melakukan serangan di distrik Mastung. Serangan dari militan ISIS baru-baru ini membunuh dua petugas polisi.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: ABC News

Tags

Terkini

Terpopuler