Pertama Kalinya! GIIAS Bandung 2023 Ramaikan Industri Otomotif Nasional

- 17 November 2023, 13:19 WIB
Kukuh Kumara, Sekretaris Umum GAIKINDO.
Kukuh Kumara, Sekretaris Umum GAIKINDO. /Toni Irawan/ZonaPriangan.com

GIIAS Bandung 2023 akan memperkenalkan teknologi dan produk terbaru dari 15 merek kendaraan penumpang dan 3 merek sepeda motor, serta industri pendukung otomotif.

Acara ini memberikan kesempatan bagi masyarakat Jawa Barat untuk merasakan teknologi canggih dan inovatif dari peserta pameran.

Baca Juga: Xiaomi Masuki Tahap Produksi Uji Coba untuk Mobil Listriknya

Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event selaku pelaksana GIIAS The Series, menyatakan bahwa acara ini akan menampilkan rangkaian kegiatan spesial, termasuk test drive, hiburan musik, dan acara komunitas setiap harinya.

Rangkaian acara tersebut mencakup Education Day untuk memberikan edukasi tentang teknologi industri otomotif kepada siswa-siswi sekolah menengah. Community Gathering "Rolling Thunder with Influencer" dan test drive juga akan menjadi bagian dari acara tersebut.

Vista berharap bahwa kehadiran GIIAS The Series di Kota Bandung dapat menarik para penggemar otomotif dan industri terkait serta memberikan pengalaman tak terlupakan bagi masyarakat Jawa Barat, khususnya Kota Bandung.

Baca Juga: Mengungkap Rahasia Tesla: Proses Gigacasting yang Memangkas Biaya Produksi

Dukungan khusus untuk GIIAS Bandung 2023 datang dari PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) sebagai Official Multifinance Partner.

Adira Finance mencatatkan pertumbuhan pembiayaan baru di wilayah Jawa Barat sebesar Rp2,9 triliun, naik 48% YoY hingga September 2023.

Nanang Kurniawan, Kepala Wilayah Jawa Barat Adira Finance, menyatakan bahwa partisipasi Adira Finance di GIIAS Bandung adalah komitmen untuk menyediakan solusi finansial sesuai kebutuhan pelanggan.

Halaman:

Editor: Toni Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah