Persiapan Jelang KBM Tatap Muka, Ratusan Guru dan Siswa Lakukan Swab Test

- 27 Agustus 2020, 14:47 WIB
TENAGA guru dan pelajar jalani pemeriksaan kesehatan PCR Swab di gedung SDN 2 Cikembulan sebagai langkah persiapan dimulainya kegiatan belajar mengajar tatap muka, Kamis, 27 Agustus 2020.*/AGUS KUSNADI/KABAR PRIANGAN
TENAGA guru dan pelajar jalani pemeriksaan kesehatan PCR Swab di gedung SDN 2 Cikembulan sebagai langkah persiapan dimulainya kegiatan belajar mengajar tatap muka, Kamis, 27 Agustus 2020.*/AGUS KUSNADI/KABAR PRIANGAN /

ZONA PRIANGAN - Petugas UPTD Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran melakukan pemeriksaan kesehatan dengan PCR Swab terhadap ratusan tenaga guru dan pelajar yang digelar di gedung SDN 2 Cikembulan.

Kepala UPTD Labkesda Kab. Pangandaran, Aang Saefurahmat mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan pemeriksaan kesehatan PCR Swab terhadap 100 orang yang terdiri dari 50 guru dan 50 siswa.

Pengambilan sampel swab ini menurut Aang, berkaitan dengan adanya kebijakan Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata yang akan membuka kembali kegiatan belajar mengajar tatap muka setelah hampir 5 bulan diliburkan dan belajar di rumah.

Baca Juga: Kegiatan Belajar Mengajar Tatap Muka, Dipersiapkan Awal September 2020

"Targetnya kami belum tahu berapa banyak yang akan dilakukan swab, tapi kami targetkan untuk 100 orang perminggunya," ujar Aang, Kamis, 27 Agustus 2020.

Dirinya hanya menindaklanjuti atas kebijakan Bupati Pangandaran dalam rangka persiapan dimulainya KBM tatap muka yang rencananya akan dimulai pada hari Senin, 31 Agustus 2020 besok.

"Karena ini waktunya mepet kita gunakan alat PCR supaya hasilnya cepat diketahui," ujarnya.

Baca Juga: Seorang Janda Ditemukan Tewas Tanpa Busana di Rumah Kontrakan

Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata berharap awal September 2020 ini kegiatan belajar mengajar tatap muka sudah bisa dilakukan, segala kelengkapan APD seperti face shield, thermo gun, hand sanitizer, masker dan tempat cuci tangan sudah dipersiapkan.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x