Habib Zein Al Habsy: Saya Dipaksa untuk Tidak Mendatangkan Habib Bahar

- 31 Desember 2021, 10:10 WIB
pernyataan Habib Zein Al Habsy selaku Ketua Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW di Condet Jakarta Selatan.
pernyataan Habib Zein Al Habsy selaku Ketua Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW di Condet Jakarta Selatan. /Tangkapan layar Youtube.com/ Refly Harun


ZONA PRIANGAN - Telah beredar video di media sosial, pernyataan Habib Zein Al Habsy selaku Ketua Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW di Condet Jakarta Selatan yang mengaku diminta tanda tangan aparat kepolisian untuk tidak mendatangkan Habib Bahar Bin Smith.

Dalam video tersebut Habib Zein Al Habsy mengakui hal tersebut ketika ditanya oleh Habib Bahar bin Smith.

“Saya tanda tangani karena ummi (ibu) sudah ketakutan, ditekan, jika masih mendatangkan Habib Bahar akan ada penangkapan,” kata Habib Zein dalam YouTube yang beredar.

Baca Juga: Habib Bahar akan Hadir dan Siap Datangi Polda Jabar Senin Mendatang

Baca Juga: Bang Yos Beberkan Alasan Puasa Politik dan Aktif Menjadi Politisi Nasdem

“Saya sudah terlanjut buat surat pembatalan. Saya dipaksa polisi untuk tidak mendatangkan Habib Bahar. Larangan dari Polsek, Polres, Danramil, Camat bahkan Satpol PP,” ungkapnya.

Dalam video tersebut Habib Bahar meminta Habib Zein untuk melaporkan polisi yang melarang dirinya hadir di Maulid Nabi ke Propam.

Baca Juga: Rocky Gerung: Pertanyaan Rizal Ramli Terkait Kaesang Pangarep Membeli Saham Rp92,2 miliar Sangat Wajar

“Habib Zein nanti didampingi pengacara sebanyak 20 orang untuk melaporkan polisi itu ke Propam,” kata Habib Bahar.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Youtube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x