Kabar Baik bagi Ibu-ibu, Ini Teknik Baru untuk Meremajakan Sel-sel Kulit dengan Memundurkan Jam Biologis

- 12 April 2022, 19:26 WIB
Para ilmuwan mengembangkan teknik baru peremajaan sel-sel kulit, memundurkan jam biologis seluler sekitar 30 tahun.
Para ilmuwan mengembangkan teknik baru peremajaan sel-sel kulit, memundurkan jam biologis seluler sekitar 30 tahun. /Pixabay /ivanovgood

ZONA PRIANGAN - Para ilmuwan di Babraham Institute telah mengembangkan teknik baru untuk peremajaan sel-sel kulit.

Teknik ini memungkinkan para ilmuwan untuk memundurkan jam biologis seluler sekitar 30 tahun menurut ukuran molekuler, secara signifikan lebih lama daripada metode pemograman ulang sebelumnya.

Hasil penelitian tersebut dipublikasikan dalam jurnal 'eLife'.

Para ilmuwan telah mampu mengembalikan sebagian fungsi sel yang lebih tua, serta meremajakan ukuran molekuler usia biologis.

Baca Juga: Racun yang Membuat Kulit Roman Abramovich Mengelupas Diduga Berasal dari Cokelat yang Mengandung Porfirin

Seiring bertambahnya usia, kemampuan sel kita untuk berfungsi mengalami penurunan dan genom mengakumulasi tanda penuaan.

Biologi regeneratif bertujuan untuk memperbaiki atau mengganti sel termasuk yang sudah tua.

Salah satu alat terpenting dalam biologi regeneratif adalah kemampuan kita untuk menciptakan sel punca yang 'diinduksi'.

Baca Juga: Coba Cubit Kulit Punggung Jari Anda untuk Mengetahui Apakah Sudah Dehidrasi

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Asian News International (ANI)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x