Hindari Taliban, Ribuan Warga Miskin Terpaksa Jalan Kaki Meninggalkan Afghanistan Tempuh Perjalanan Berbahaya

- 1 September 2021, 18:16 WIB
Ribuan warga miskin Afghanistan menempuh perjalan berbahaya melintasi pegunungan dan lembah untuk menghindari Taliban.*
Ribuan warga miskin Afghanistan menempuh perjalan berbahaya melintasi pegunungan dan lembah untuk menghindari Taliban.* /The Sun/

Seorang migran mengatakan baru saja menyelesaikan pendakian empat jam yang melelahkan melintasi medan yang kasar, lapor Mail Online.

Dia mengatakan beberapa migran sekarang akan melanjutkan perjalanan mereka dengan penyelundup manusia Iran.

Baca Juga: Lionel Messi Tidak Lagi Ditakuti Lawan, Striker PSG Itu Justru Menurut untuk Menggendong Anak Kiper Reims

"Ini adalah orang-orang termiskin, jadi tidak ada pilihan lain kecuali dengan jalan kaki," katanya yang dikutip The Sun.

Menggambarkan perjalanannya, migran itu berkata: "Setelah lebih dari empat jam berjalan, kami tiba di sebuah lembah dan menunggu kegelapan."

"Sekitar jam 10 malam, orang Iran datang dan mereka meminta kode atau kata kunci kepada semua orang," tuturnya.

Baca Juga: Mantan Mendagri Sampaikan Kabar Duka, Taliban Eksekusi Penyanyi Tradisional Fawad Andarabi

Setelah semua orang menemukan penyelundupnya, mereka dibagi menjadi beberapa kelompok, masing-masing kelompok dengan penyelundupnya sendiri.

"Kemudian kami bergerak menuju Iran, kelompok demi kelompok," paparnya.

Setelah berhasil melewati perjalanan yang berbahaya, tetap saja tidak ada jaminan warga Afghanistan itu bakal hidup bahagia.***

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x