Publik Kritik Penggunaan Galon Sekali Pakai, Menyerah Tak Mampu Bersihkan Sampah dan Minta Bantuan Tuhan

- 24 September 2022, 11:40 WIB
Publik Kritik Penggunaan Galon Sekali Pakai, Menyerah Tak Mampu Bersihkan Sampah dan Minta Bantuan Tuhan.
Publik Kritik Penggunaan Galon Sekali Pakai, Menyerah Tak Mampu Bersihkan Sampah dan Minta Bantuan Tuhan. /Pixabay.com/Pasja 1000/

Menurut Egi, sampah galon sekali pakai tentu dapat berkontribusi pada pemanasan global. Penggemar musik Reggae itu lantas mempertanyakan arah kebijakan dari produksi galon sekali pakai tersebut di Indonesia, apabila justru malah menambah persoalan lingkungan.

"Apakah keuntungan lebih penting dibanding keselamatan anak cucu kalian nanti?" katanya.

Egi juga mengajak masyarakat untuk menggunakan produk yang dapat dipakai ulang, alih-alih memanfaatkan galon sekali pakai. Terlebih, hal ini juga sejalan dengan program pemerintah untuk mengurangi sampah plastik di Indonesia.

Baca Juga: Bahaya BPA dalam Air Galon Itu Hoaks, Pengamat: BPOM Harus Fokus Dampak Kesehatan Jangka Pendek

Kritik yang dilontarkan alumni Stand Up Comedy Indonesia musim ketujuh itu lantas viral dan menjadi perboncangan di media sosial. Tidak sedikit netizen yang menertawakan keberadaan galon sekali pakai.

"Sampah oh sampah, bikin suasana mengharukan dan ngilu juga cih," kata seorang pengguna Twitter @Serilia11 menanggapi puisi Egi Haw.

"Emang bikin masalah aja nih galon sekali pakai," timpal pengguna Twitter lainnya, @Firdauul91.

Baca Juga: Bingung Gunakan Kemasan Galon AMDK Polikarbonat atau PET, Berikut Saran dari Peneliti IPB

Kritik atas penggunaan galon sekali pakai juga dilontarkan salah seorang pengguna Instagram @fmoabduh. Dia sepakat bahwa galon sekali pakai malah menambah permasalahan sampah yang terjadi di dunia.

"Tapi emang bener sih keknya galon sekali pakai cuman nambah2 masalah," katanya.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x