Jalankan! Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan

- 12 September 2020, 06:16 WIB
Penegakan aturan mesti dilakukan karena payung hukumnya sudah terbit, lembaga yang diperintahkan untuk melakukan penegakan disiplin dan pengawasan juga lembaga yang  kredibel dan dipercaya oleh publik, TNI dan Polri./Tati Purnawati/Kabar Cirebon
Penegakan aturan mesti dilakukan karena payung hukumnya sudah terbit, lembaga yang diperintahkan untuk melakukan penegakan disiplin dan pengawasan juga lembaga yang kredibel dan dipercaya oleh publik, TNI dan Polri./Tati Purnawati/Kabar Cirebon /

ZONA PRIANGAN - Penegakan disiplin protokol kesehatan melalui sanksi harus sudah dilakukan, karena langkah sosialisasi dinilai sudah cukup maksimal dilakukan oleh pemerintah lewat beragam cara, baik melalui media elektronik, cetak, online, selebaran, spanduk, tatap muka hingga mendatangi ke rumah-rumah penduduk.

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Taruna Merah Putih Maruarat Sirait, Jumat 11 September 2020, melalui pesan WhatsApp sekaligus menyikapi Perintah Presiden yang tertuang dalam Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.

Menurut Ara sapaan akrab Maruarar Sirait, saat ini bukan waktunya lagi upaya sosialisasi karena sosialisasi dinilai sudah cukup baik.

Baca Juga: Jadwal Layanan SIM Keliling Kota Bandung, Hari Ini, Sabtu 12 September 2020

“Saat ini waktunya langkah penegakan aturan. Saran saya lebih tegas tegakan disiplin protokol kesehatan dengan sanksi,” kata Ara.

Penegakan aturan dilakukan karena payung hukumnya sudah terbit, lembaga yang diperintahkan untuk melakukan penegakan disiplin dan pengawasan juga lembaga yang kredibel dan dipercaya oleh publik, TNI dan Polri.

“Realitas obyektif di masyarakat juga memerlukan peningkatan disiplin," ungkapnya.

Langkah inipun menurut Ara, memberikan unsur keadilan bagi masyarakat, karena selama ini sudah banyak masyarakat yang dengan kesadarannya sendiri menjalankan protokol kesehatan secara ketat, karena sudah merasa menjadi kebutuhan pribadi, melindungi diri sendiri dan orang lain.

Baca Juga: Wakil Bupati Garut Ajak Warga Menjaga dan Pelihara Pembangunan

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x