Diserbu Netizen, Akun Instagram Puan Maharani Banjir Hujatan

- 8 Oktober 2020, 22:57 WIB
Ketua DPR RI, Puan Maharani.
Ketua DPR RI, Puan Maharani. /Instagram.com/@puanmaharani

ZONA PRIANGAN - Aksi Puan Maharani selaku Ketua DPR RI yang diduga mematikan mikrofon saat Fraksi Partai Demokrat menyampaikan interupsi berbuntut panjang.

Banyak dari mereka kecewa dan marah akan pengesahan yang dianggap terburu-buru tersebut, terlebih di masa-masa pandemi saat ini.

Akun Instagram Puan Maharani pun ini diserbu netizen. Hal itu terlihat dari komentar-komentar pedas yang dilayangkan netizen kepada Akun Instagram milik putri Presiden Republik Indonesia ke-5 Megawati Soekarnoputri, @Puanmaharaniri, pada Senin, 5 Oktober 2020.

Baca Juga: Verifikasi Akun ShopeePay, Ada Fitur Tambahan dan Promo Lainnya

Baca Juga: Aksi Menolak Undang-undang Cipta Kerja di Jabar Berakhir Hari ini

Padahal dalam unggahan Instagramnya Ketua DPR RI, Puan Maharani menulis "Dirgahayu TNI, Sinergi untuk Negeri. TNI manunggal bersama rakyat.” hal ini menunjukan besar harapan Puan kepada TNI, mengingat ungkapan "TNI manunggal bersama rakyat" ini memberi arti bahwa manunggal adalah menjadi satu dalam sikap dan tingkah laku.

Dikutip Zonapriagan.com dari jurnal Presisi, dalam unggahannya Puan Maharani telah dibanjiri sebanyak  200 ribu komentar dan 18.275 like ini lebih banyak diisi oleh komentar yang negatif.

Hujatan hadir dibumbui dengan cuitan mengenai UU Cipta Kerja. Bukan mengenai poin dari UU Cipta Kerja saja, namun pembahasan mengenai mematikan micpun bergulir memenuhi kolom komentar.

Baca Juga: Aksi Massa di Depan Gedung DPRD Jabar Dibubarkan Gas Air Mata

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Jurnal Presisi dengan judul: Hujan Hujatan! Unggahan Puan Maharani Tuai Ratusan Ribu Komentar Negatif

Seperti yang dituliskan @sirubbjp pada komentar, "Kerjanya Puan yg saya lihat: Matiin Mikrofon," selain itu juga dari @yusifadila9, "Oh ini perempuan yang metiin microphon pas ada angota yang mau berpendapat menyuarakan rintihan rakyat !!."

Tidak hanya bercuit tentang mematikan microfon, adapula komentar netizen yang menyayangkan hilangnya cuti melahirkan dan tidak adanya pesangon pada pekerja yang terkena PHK.

Baca Juga: Gratis! 1.000 Orang Pekerja dan Pencari Kerja di Indramayu Lakukan Rapid Test

“Maaf, td saya solat dan berdoa kepada allah. Menanyakan perihal kapan ibu puan akan pulang ke rahmatullah? Karna dzolimnya sudah keterlaluan. Perempuan yg hamil tua tidak mendapatkan cuti hamil sebagaimana mestinya. Tidak ada pesangon apapun setelah phk. Apaka ibu menyadari bahwa ini adalah sikap dzolim bu? Kami punya tuhan. Dan kami percaya. Karma instan ada. Kunfayakun. Jika allah mau mengadili. Maka ibu akan mendapatkan itu. Aaamiiinnn,” tulis @ caiiiiiiiii_

Selain itu, cuitan pedas yang mengarah pada ketua DPR RI Periode 2019-2024 ini. Juga mempertanyakan tentang slogan dari partai PDI-P, seperti yang ditulis oleh d2tiga.
“ENDI MBAK JARENE PDI PARTAINE WONG CILIK? KOK SAIKI TAMBAH NINDAS MBAK! ENDI JARE OJOK PEDOT OYOT? SAMPEAN SAIKI WES MEDOT JANJI TEKO RAKYAT MBAK!!!.”

Baca Juga: RUU Cipta Kerja Cuma Untungkan Konglomerat ?

Baca Juga: Parah! Gedung DPR Dijual di Online Shop?

Tak jarang pula yang berdoa kepada tuhan YME, untuk memberikan hati nurani kepada pemimpin, agar tidak menyengsarakan rakyat.

“Ya Allah berikanlah nurani kepada dewan dan pemimpin kami,” tullis @ odemarjinal

Berbagai cuatan netijen ini mewakili isi hati yang bergejolak. Sampai pada berita ini dirilis, Puan Maharni belum menutup kolom komentarnya.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Jurnal Presisi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x